Sunday, October 2, 2016

JARINGAN AKSES PSTN


Arsitektur Jaringan

Secara Umum Jaringan Telekomunikasi terdiri dari :
User Terminal (perangkatpenghubungantara user dengan Jaringan),  terdiri dari  Terminal
Equipment dan Communication Equipment
Local Network : perangkat penghubung user terminal dengan “Exchange System”
Exchange System : sistem yang mengatur jaringan , tidak hanya dalam hal pertukaran informasi
                                    antar user terminal , tetapi dalam konteks yang lebih luas
Trunk Network  atau backbone

Contohcontoh :
Telephone-set & Telefax untuk PSTN
Handphone untuk PLMN
ISDN  terminal untuk ISDN
Komputer untuk jaringan pada umumnya
dll

Contoh- contoh
Pada PSTN disebut juga sebagai local-loop atau subscriber line , misal : jarlokab (jaringan lokal
akses kabel tembaga) ; jarlokar (jaringan lokal akses radio dan jarlokaf (jaringan lokal akses kabel
optik). 
Pada PLMN berupa base station yang umumnya terdiri dari BTS (base transceiver station) dan
BCS (base station controller)
Pada jaringan komputer bisa berupa LAN (local area network)

Trunk Network
Merupakan jaringan penghubung antara
Exchange system dalam suatu jaringan
Suatu jaringan  dengan jaringan lain (internetworking)
Bisa berupa jaringan kabel (umumnya kabel optik) maupun jaringan radio
Trunk network biasa disebut juga sebagai backbone. 

Konsep PSTN 
(Public Switched Telecommunication Network) 
Public telecommunication network = jaringan telekomunikasi yang dimiliki oleh operator jaringan
telekomunikasi dan disediakan untuk melayani pelanggan (subscriber) dan pemakai (user) dengan
sistem pentarifan tertentu
Switched = pelayanan utama menggunakan perangkat switching , berarti ada konsentrasi , distribusi
dan ekspansi. Tetapi dimungkinkan juga adanya leased-line

Konsep dasar PSTN adalah pelayanan subscriber dan user melalui saluran pelanggan (subscriber
line = local loop)analog 4 kHz. 
Terminal pelanggan bisa berupa :
Telepon analog : langsung tersambung ke local loop
Telefax (biasa disebut awam sebagai fascimile)
Wartel & warnet
Komputer / data terminal : terhubung ke local loop menggunakan modem (modulator-demodulator) 


No comments:

Post a Comment